
Setelah sehari sebelumnya sempat kecewa dengan salah satu hotel berbintang tiga di Medan.
Akhirnya kami (saya dan teman sekantor) memutuskan untuk pindah hotel.
Sebenarnya agak sedikit trauma dengan aplikasi travel yang menyediakan tiket dan hotel.
Kenapa?
Hotel bintang tiga yang kami pilih sebelumnya memiliki rating yang cukup bagus di salah satu aplikasi travel. Tetapi ternyata ulasannya tidak mencerminkan kondisi hotel yang sebenarnya.
Jauh panggang dari api.
Akhirnya dengan menggunakan aplikasi travel yang berbeda saya pun mulai mencari hotel murah lainnya di kota Medan ini. Dan saya sedikit tertarik dengan ulasan dari para pengunjung hotel berbintang dua OYO 294 Andrea Residence Syariah,
Hotel ini masuk dalam jaringan OYO Hotel, sebuah perusahaan hospitality dari India, yang sudah berdiri sejak tahun 2013.
Mudah-mudahan sih tidak terjebak dengan ulasan lagi. 🙂
Baca Juga: Azka Menginap di Tengah Hutan
Lokasi Hotel OYO 294 Andrea Residence Syariah
Letak hotel ini tidak jauh dari pusat kota Medan. Dan yang lebih penting tidak jauh dari tempat kami harus bekerja selama di Medan.
Lokasinya tidak berada di jalan besar. Jadi agak masuk ke dalam jalan kecil,. Dan bila ada dua mobil berpapasan, salah satu mobil harus ada yang mengalah terlebih dahulu.
Asyiknya suasana hotelnya tidak begitu ramai dengan lalu lalang kendaraan.
Harga Kamar Deluxe Twin Room

Seperti biasanya bila perjalanan dinas berdua rekan kerja, kami lebih memilih satu kamar dengan dua tempat tidur. Agar lebih gampang koordinasi pekerjaan.
Ngantuk ya tinggal tidur.
Ketika kami tiba di hotel waktu hampir menunjukkan pukul 21.00. Dan saya belum melakukan booking melalui aplikasi. Rencananya ingin lihat-lihat dulu. Jadi kalau kami merasa gak cocok akan lebih mudah untuk mencari hotel murah lainnya.
Hotelnya sendiri tidak terlalu besar. Meja resepsionis pun hanya kecil saja di depan. Tidak seperti petugas hotel lainnya, petugas hotel OYO 294 Andrea Residence Syariah tidak mengenakan seragam kerja.
Atau tidak sedang menggunakan seragam kerja yah?
Ketika kami ingin memesan kamar dan check in, petugas yang sedang berjaga malam itu menanyakan apakah kami sudah booking melalui aplikasi?
“Belum pak. Memang tidak bisa kalau langsung pesan dan check in?” tanyaku
“Bisa saja sih pak, cuma harganya berbeda.” jawabnya
Ketika ia menyebutkan harga kamar bila tidak booking lewat aplikasi, kami berdua sedikit terkejut. Karena harganya hampir dua kali lipat dari harga yang ada di aplikasi.
Jadilah kami melakukan booking terlebih dahulu melalui salah satu aplikasi travel. Dilanjutkan dengan melakukan pembayaran melalui internet banking.
Oh ya, ketika kemarin kami check in, debit BCA nya sedang tidak dapat digunakan. Karena sudah mengantuk, kami lupa menanyakan apakah bisa menggunakan kartu kredit atau kartu debit lainnya. 🙂
Harga yang harus kami bayar untuk deluxe twin room saat itu sebesar Rp. 160 ribu semalam. Harganya ternyata berbeda dari hari ke hari, dengan range harga antara 120 ribu – 200 ribu.
Selain harga kamar, saya juga harus menyiapkan deposit sebesar Rp. 100.000. Sama halnya ketika kami menginap di hotel sebelumnya.
Fasilitas Hotel
Untuk ukuran hotel murah berbintang dua, OYO 294 Andrea Residence Syariah jelas lebih baik dari hotel bintang tiga yang kami pesan malam sebelumnya.
Tidak jauh dari meja resepsionis ada showcase minuman ringan.
Harganya?
Tidak berbeda jauh dengan harga di minimarket. Ada juga kopi dan minuman hangat lainnya.
Masuk ke kamar kami di lantai 2, lagi-lagi kami dibuat terkejut. Kamarnya cukup luas, bersih, dan terlihat nyaman sekali. Kamar mandinya pun bersih tidak berbau kurang sedap.
Dan…
Ada kulkas satu pintu. Sayangnya kami tidak membawa banyak makanan atau minuman untuk disimpan di lemari pendingin. 🙂

Fasilitas hotel lainnya yang saya temui di kamar deluxe twin room adalah :

- Air Conditioner (AC)
- Akses WIFI Gratis
- Tivi Kabel
- Perlengkapan Mandi
- Air Minum Dalam Kemasan
- Lemari Pendingin (kulkas)
- Shower (lengkap dengan air hangat, walau sedikit lama untuk keluar air panasnya)
- Handuk
- Tempat Parkir
- Lemari Pakaian
O iya, sewaktu check in, petugas yang berjaga mengingatkan untuk tidak merokok atau vaping di dalam kamar. Atau kita akan kena denda Rp. 500.000.
Merokok hanya diperbolehkan di balkon/teras hotel saja.
Tidak Dapat Sarapan
Harga kamar di hotel ini tidak termasuk breakfast atau sarapan yah. Tapi jangan takut, kita masih bisa memesan menu sarapan dengan harga yang cukup terjangkau.
Sepiring nasi goreng + telur ceplok hanya di hargai Rp. 10.000 saja atau nasi goreng seafood Rp. 20.000. Walau ketika kami mencoba order untuk sarapan, kami harus menunggu cukup lama juga.
Sampai kami berkelakar mungkin bahan-bahannya belum tersedia, atau sedang dibeli di pasar. 🙂
Secara keseluruhan sih saya cukup puas menginap di hotel ini. Bisa jadi rekomendasi bila kembali tugas ke Medan.
Mas. numpang tny. di dlm kmr disediakan teko pemanas air minum ga? kalo ndak ada, spy sy siap2 bw dewe. Suwun sblmnya atas infonya
Gak ada pemanas. Yang ada kulkas, tapi kurang tahu kalau di tipe kamar yang lain.